Sleman, Pdmsleman.Or.Id
Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Sleman, Badan Kerjasama Sekolah (BKS) SMP Muhammadiyah se-Sleman dan Unisa Yogyakarta menyelenggarakan Seminar Pendidikan, Teacher Journey Conference, Be A Good and Inspiring Teacher sekaligus peluncuran buku Guru Tanpa Batas Waktu. Bertempat di Gedung Siti Moenjijah Universitas Aisyiyah Yogyakarta, Sabtu, 23 November 2024.
Disampaikan oleh Faisal Isnan dari Tim Pengabdian kepada Masyarakat dari FBSB UNY sebagai mitra BKS dalam terbitnya buku Guru Tanpa Batas Waktu,” bahwa guru itu bisa belajar dari murid sehingga dari sekolah SMP Muhammadiyah di Sleman muncul inspirasi yang tertuang dan tertulis dalam kisah-kisah inspiratif dalam buku Guru Tanpa Batas Waktu”.

Faisal Isnan menyampaikan selamat milad untuk Muhammadiyah yang ke-112 pada 18 November 2024 yang lalu.
Selanjutnya dalam sambutan dari Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Sleman, Hj. Umi Rohmiyati, S.Pd menyampaikan bahwa kami mengucapkan selamat kepada BKS SMP Muhammadiyah Sleman atas pengembangan literasi yang telah dilakukan sehingga bisa menginspirasiBKS yang lain tidak hanya SMP. Dalam membangun tradisi literasi bisa mewujudkan sebuah buku. Bahkan nanti bisa berkembang di kalangan siswa sebagai pengembangan literasi.
Hal ini karena guru bisa menginspirasi siswa untuk terus menumbuhkan minat literasi dalam kegiatan sekolah. Menjadi warisan intelektual bagi anak bangsa karena guru itu rahim anak bangsa untuk melahirkan generasi terbaik bangsa. Majelis Dikdasmen dan PNF PDM Sleman sekaligus melaunching Buku Guru Tanpa Batas Waktu
Acara seminar juga menghadirkan Dr. Iwan Setiawan dosen Unisa Yogyakarta, Etyk Nurhayati, S.Pd. I, M.Pd serta Keynote Speech Prof. Dr. Ir. Sukamta, S.T., M.T.IPU., ASEAN Eng, wakil Rektor Bidang Akademik UMY.
Reportase H. Wahdan Arifudin S.Pd KS SMP Muhammadiyah 1 Tempel MPI PDM Sleman